CALON GUBERNUR DKI RIDWAN KAMIL DIKRITIK HABIS USAI BERTEMU JOKOWI

  • Redaksi
  • Minggu, 03 November 2024 14:50
  • 228 Lihat
  • Hot Isu

Jakarta, politisiindonesia.co

Calon Gubernur DKI Ridwan Kamil menuai kritik dan ejekan dari Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto, karena yang bersangkutan  menemui  Mantan Presiden Jokowi.  Hasto menilai tindakan RK (panggilan akrab Ridwan Kamil)  yang kini calon Gubernur DKI Jakarta itu,  merupakan mentalitas orang kalah.

Hasto mengatakan langkah RK bertemu Jokowi tentu ingin meminta restu dan pertolongan agar menang dalam Pilkada Jakarta 2024. Hasto mengatakan langkah meminta restu dan pertolongan maju kontestasi politik seperti mengembalikan Indonesia ke budaya Orde Baru.

Menanggapi kritikan Hasto,  Calon gubernur DKI Jakarta nomor urut 3, Pramono Anung,   menilai cagub Jakarta nomor urut 1, Ridwan Kamil atau RK, mempertontonkan mentalitas orang kalah dia  tak banyak bicara soal pernyataan Hasto itu."Kalau saya ya, alhamdulillah kita doakan semuanya sehat," kata Pramono usai acara 'Festival Jakarta Menyala' di Jakarta International Velodrome, Jakarta Timur, Minggu (3/11/2024).

"Terima kasih, di tengah-tengah hasil survei yang menunjukan pasangan RK Itu mengalami penurunan secara drastis, menunjukkan ketidakpercayaan publik yang makin besar, kemudian Pak RK datang ke Pak Jokowi, itu menunjukkan mentalitas kalah," kata Hasto setelah menghadiri 'Victoria Run' di Tangerang seperti dalam keterangan tertulisnya, Minggu (3/11). (ss)


 

CALON GUBERNUR DKI RIDWAN KAMIL DIKRITIK HABIS USAI BERTEMU JOKOWI

Komentar

0 Komentar